Barcelona Dikabarkan Khawatir Dengan Nasib Antoine Griezmann Di Atletico Madrid

Barcelona Dikabarkan Khawatir Dengan Nasib Antoine Griezmann Di Atletico Madrid

 

 Sportsnews.id - Griezmann memasuki tahun keduanya dengan status pinjaman di Atletico. Namun, ada tanda-tanda striker berusia 31 tahun itu akan sering diganti.

Dari dua laga pertama Atletico di LaLiga musim ini, melawan Getafe dan Villarreal, Griezmann selalu bermain dari bangku cadangan. Total, hanya 56 menit penampilannya sejauh ini.

Kondisi ini, membuat Barcelona khawatir dengan nasib Griezmann. Blaugrana khawatir Atletico akan sengaja meninggalkan pemain tersebut, demi menghindari kewajiban untuk membelinya secara permanen.

Pasalnya, ada klausul yang menyebutkan Atletico Madrid harus mengontrak Antoine Griezmann secara permanen jika pemain asal Prancis itu memainkan 50 persen dari pertandingan yang tersedia. Atletico harus menebus Griezmann seharga 40 juta euro dari Barcelona pada musim panas 2023 jika persyaratan itu terpenuhi.

Barcelona diklaim berharap Griezmann memang permanen. Oleh karena itu, menit penampilan striker itu dibeli seharga 120 juta Euro pada 2019 menjadi perhatian.

Musim lalu, menurut data Transfermarkt, Griezmann bermain 39 kali di Atletico. Sebanyak 8 gol dan 7 assist bisa ia berikan untuk tim besutan Diego Simeone.

Jika Atletico Madrid gagal menjadikannya permanen, nasib Antoine Griezmann di Barcelona sendiri akan sulit. Pasalnya, pelatih Xavi Hernandez sudah memiliki trio Robert Lewandowski, Ousmane Dembele, dan Ansu Fati di lini depan.

Lebih baru Lebih lama