Sportsnews.id - Barcelona vs Manchester City merupakan laga amal di tengah pekan ini. Pertandingan berlangsung ketat, skor akhir pun imbang 3-3.
Barcelona vs Manchester City berlangsung di Camp Nou, Kamis (25/8) dini hari WIB. Ini merupakan pertandingan amal yang digelar kedua tim untuk memerangi amyotrophic lateral sclerosis (ALS).
ALS merupakan salah satu jenis gangguan saraf dengan kasus paling fatal dapat menyebabkan kelumpuhan. ALS menyerang otak dan sumsum tulang belakang, yaitu saraf tulang belakang yang mengontrol pergerakan saraf motorik.
Penderita ALS awalnya mengalami nyeri pada otot, kemudian otot melemah, hingga akhirnya gangguan bicara. Mantan kiper yang juga pernah menjadi pelatih Barca, Juan Carlos Unzue mengalami ALS sejak dua tahun lalu.
Laga Barcelona vs Manchester City dihadiri sekitar 91.062 penonton, diketahui tiket dengan kuota tersebut sudah habis terjual. Semua hasil dari penjualan tiket akan disumbangkan ke yayasan amal Fundacion Luzon, sebuah organisasi nirlaba yang membantu orang-orang dengan ALS.
Pertandingan berakhir 3-3. Aubameyang, Frenkie de Jong dan Memphis Depay mencetak gol untuk Barcelona. Gol-gol City dicetak oleh Alvarez, Palmer dan Mahrez.
Jalannya pertandingan
Kedua tim menurunkan kombinasi pemain senior-junior sejak awal pertandingan. Lima menit pertandingan berjalan, Barcelona memiliki dua peluang dari sundulan Aubameyang yang ditepis Ortega dan menendang tiang gawang.
Julian Alvarez membuat gol pada menit ke-22 untuk Manchester City. Sergio Gomez melepas umpan lambung di depan gawang dan ditangkap oleh kiper. Sayang hasil tangkapannya tidak lekat, lepas, dan berhasil disambar Alvarez untuk dijadikan gol.
Pada menit ke-29, Pierre-Emerick Aubameyang menyamakan kedudukan. Striker Barcelona menyambar bola liar dari situasi tendangan bebas. Dari sudut kanan, tembakan kuat Auba masuk!
Gol kedua Barcelona dicetak oleh Frenkie de Jong pada menit ke-66. Berawal dari De Bruyne yang melepaskan umpan pendek ke Rodri di depan kotak penaltinya sendiri, kemudian Gavi mencoba mengganggu.
Bola menggelinding ke belakang, Depay juga menekan. Lalu De Jong, selesaikan si kulit bundar dengan tendangan kerasnya saat menyambut bola liar!
Skor yang sama lagi 2-2! Cole Palmer mencetak gol untuk Manchester City pada menit ke-70. Palmer menusuk di depan gawang lalu menyelesaikan umpan rendah Cancelo.
Di menit terakhir, Manchester City mendapat penalti. Itu setelah Erling Haaland dijatuhkan Andreas Christensen saat mengejar bola terobosan.
Riyad Mahrez maju menjadi algojo. Ia sukses melakukan tugasnya, dengan mengarahkan bola ke pojok kiri atas gawang dengan arah melengkung. Gol tersebut tercipta pada menit 90+9.