Lionel Messi Resmi Kembali Bergabung Dengan Barcelona Pada Januari 2023?

Lionel Messi Resmi Kembali Bergabung Dengan Barcelona Pada Januari 2023?

 

Sportsnews.id - Penyerang PSG (Paris Saint Germain) Lionel Messi dikabarkan dekat dengan Barcelona pada bursa transfer Januari 2023. Ini menyusul kegagalan Blaugrana -julukan Barcelona- di Liga Champions 2022-2023.

Seperti diketahui, Barcelona tidak meraih hasil memuaskan di Liga Champions 2022-2023. Pasalnya, skuat Xavi Hernandez tersingkir di babak penyisihan grup setelah kalah saing dengan Inter Milan dan Bayern Munich.

Robert Lewandowski dkk hanya mampu menempati peringkat ketiga Grup C Liga Champions 2022-2023. Dari lima pertandingan yang dimainkan, Blaugrana hanya mengumpulkan empat poin, menang satu kali, seri satu kali, dan kalah tiga kali.

Hal ini pun tampaknya membuat Presiden Joan Laporta siap melakukan apa saja untuk membawa Lionel Messi kembali ke Camp Nou. Apalagi, La Pulga – begitu julukan Lionel Messi – adalah legenda hidup Blaugrana.

Sebelumnya, Joan Laporta menegaskan keinginannya untuk mengakhiri karier Lionel Messi dengan kaus Barcelona. Dia mengatakan ini sebelum acara Ballon d'Or 2022 dimulai.

"Era Lionel Messi tidak berakhir seperti yang kami inginkan. Kami memiliki hutang moral kepadanya dan kami ingin mengakhiri karirnya dengan seragam Barcelona," kata Joan Laporta, dikutip melalui ESPN, Senin (31/10/2022).

Rumor ini semakin santer setelah salah satu media Spanyol, Sport, mengabarkan bahwa Barcelona akan memboyong Lionel Messi ke Camp Nou begitu kontraknya di PSG berakhir. Lionel Messi sendiri memiliki kontrak hingga musim panas 2023.

Namun, Barcelona tidak mau menunggu untuk itu. Mereka dikabarkan akan mencoba mengontrak Lionel Messi pada bursa transfer musim dingin Januari 2023.

Apalagi, upaya Barcelona tampaknya juga tidak mudah. Pasalnya, PSG sepertinya tidak ingin kehilangan bintang timnas Argentina mengingat performa sang pemain yang sangat baik di musim 2022-2023.

Lebih baru Lebih lama