Masih Sengit, 5 Gelar Bergensi Masih Diperebutkan Di MotoGP Valencia!

Masih Sengit, 5 Gelar Bergensi Masih Diperebutkan Di MotoGP Valencia!

 

Sportsnews.id - Masih ada lima gelar bergengsi lagi yang masih harus ditentukan pemenangnya di Valencia. 

Apa saja sih? Berikut ulasannya seperti yang dikutip dari MotoGP.com :

GELAR DEBUTAN TERBAIK MOTO3

Moto3 menyisakan perebutan gelar rookie of the year alias debutan terbaik. Saat ini, Diogo Moreira jadi kandidat terkuat, duduk di peringkat 8 dengan 104 poin. 

Namun, ia juga dapat ancaman dari Daniel Holgado dan David Munoz, yang masing-masing tertinggal 7 dan 20 poin dari Moreira.

GELAR DUNIA PEMBALAP MOTO2

Penentuan juara dunia Moto2 harus berlanjut ke Valencia, mengingat kini Fernandez kembali ke puncak klasemen dengan keunggulan 9,5 poin atas Ogura. 

Alhasil, Fernandez punya kans untuk menyabet gelar di hadapan publiknya sendiri.

GELAR DUNIA TIM MOTO2

Tak hanya Augusto Fernandez dan Ai Ogura yang harus bersaing sengit memperebutkan gelar dunia, melainkan juga tim mereka masing-masing, yakni Red Bull KTM Ajo dan Idemitsu Honda Team Asia.

GELAR DEBUTAN TERBAIK MOTO2

Selain perebutan gelar dunia pembalap dan tim, Moto2 juga masih menyisakan perebutan gelar debutan terbaik. Saat ini, Alonso Lopez merupakan kandidat terkuat meski ia baru bergabung di Seri Prancis alias seri ketujuh.

GELAR DUNIA PEMBALAP MOTOGP

Tak pelak lagi bahwa penentuan juara dunia MotoGP musim ini terpaksa berlanjut sampai seri terakhir, yakni di antara Pecco Bagnaia dan Fabio Quartararo. 

Saat ini, Bagnaia unggul 23 poin atas Quartararo. Untuk mengunci gelar dunia, Bagnaia hanya harus finis di posisi 14 besar.

Jika Bagnaia berhasil menyabet gelar dunia pembalap, maka Ducati dipastikan akan menyabet gelar Triple Crown pertama mereka sejak 2007. 

Musim ini, mereka sudah mengunci gelar dunia konstruktor di Seri Aragon dan gelar dunia tim di Seri Malaysia.

Lebih baru Lebih lama