Sportsnews.id - Tim Ducati merayakan gelar juara dunia MotoGP 2022 yang direbut Francesco Bagnaia dengan heboh bersama Valentino Rossi usai MotoGP Valencia, Minggu (6/11).
Bagnaia memastikan gelar juara dunia MotoGP 2022 meski hanya finis di posisi sembilan pada MotoGP Valencia 2022 yang berlangsung di Sirkuit Ricarco Tormo.
Pecco mengakhiri musim dengan keunggulan 17 poin atas rival terdekatnya, Fabio Quartararo, yang harus puas di posisi runner-up. Quartararo sendiri finis keempat di MotoGP Valencia.
MotoGP Valencia 2022 dimenangkan oleh pebalap Suzuki Alex Rins. Sedangkan posisi kedua dan ketiga masing-masing ditempati oleh Brad Binder dan Jorge Martin.
Usai balapan, Bagnaia mendapat standing ovation di paddock Ducati. Dia dikelilingi oleh staf dan pejabat Ducati termasuk mentornya, Valentino Rossi.
Di tengah hebohnya selebrasi tim Ducati, tiba-tiba Rossi muncul dan masuk ke dalam kerumunan. Dia langsung mengucapkan selamat dan memeluk muridnya dengan bangga.
Sejumlah petinggi tim Ducati juga memeluk Rossi. Bahkan, Rossi yang sudah pergi harus kembali ke keramaian demi memenuhi permintaan tim Ducati untuk berpose bersama Bagnaia.
Momen Rossi memasuki paddock Ducati diabadikan melalui video pendek yang diunggah ke akun Twitter resmi MotoGP.
"Memberikan tongkat estafet kepada murid-muridnya! Valentino Rossi pasti bangga dengan Francesco Bagnaia," tulis MotoGP.
Diketahui, Bagnaia sempat mempelajari VR46 Academy milik Valentino Rossi pada 2013. Saat itu, Pecco masih berusia 16 tahun.
Passing the baton to his protege! 🤝@ValeYellow46 has to be mad proud of @PeccoBagnaia 🤩🤩🤩#PerfectComb1nation 🏆 pic.twitter.com/1CyEMbKrZn
— MotoGP™🏁 (@MotoGP) November 6, 2022