Upaya Barcelona Banding Hukuman Lewandowski Tak Berhasil?

Upaya Barcelona Banding Hukuman Lewandowski Tak Berhasil?

 

Sportsnews.id - Banding Barcelona terhadap larangan tiga pertandingan Robert Lewandowski dilaporkan terbukti tidak membuahkan hasil. Penalti ini datang karena Lewandowski menghina wasit.

Lewandowski mendapat kartu merah saat Barcelona menang 2-1 atas Osasuna di pekan terakhir Liga Spanyol jelang jeda Piala Dunia 2022. Dia dikeluarkan dari lapangan setelah menerima kartu kuning kedua.

Lewandowski yang tak terima kartu merah menunjukkan sikap kurang baik. Striker Polandia itu menunjuk hidungnya sendiri. Gestur ini dianggap menghina wasit Gil Manzano.

Striker berusia 34 tahun itu kemudian dikenai sanksi larangan tiga pertandingan atas perbuatannya. Kubu Barcelona tidak menerima hukuman ini.

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez yakin gestur Lewandowski itu diarahkan ke bangku cadangan Barcelona dan bukan ke wasit.

Barcelona langsung mengajukan banding kepada Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF) dan pihak LaLiga. Upaya banding mereka ini ditolak. El Barca tak menyerah untuk mengugurkan hukuman Lewandowski.

Mereka membawa kasus ini ke arbitrase. Namun, menurut Mundo Deportivo, keinginan Barcelona tampaknya akan berakhir sama.

Tidak ada yang akan berubah dalam larangan tiga pertandingan Lewandowski. Itu berarti mantan striker Bayern Munich itu akan absen untuk Barcelona melawan Espanyol, Atletico Madrid, dan Real Betis.

Absennya Lewandowski akan menjadi kerugian besar bagi Barcelona. Pasalnya, dia menjadi tulang punggung gol utama Blaugrana dengan koleksi 13 gol dalam 14 pertandingan di LaLiga.

Hasil ini mengantarkan Barcelona memuncaki klasemen LaLiga dengan 37 poin. Mereka unggul dua poin dari Real Madrid di posisi kedua.

Lebih baru Lebih lama